Indra Sjafri Bertekad Bawa Garuda Jaya Menang Lawan Korsel

Indra Sjafri Pelatih Timnas U-19 yang dijuluki Garuda Jaya, bertekad membawa timmnya menang melawan Korea Selatan, pada pertandingan akhir penyisihan Grup G Piala Asia AFC U-19. Tekad untuk menang melawan Korsel tidak lain, agar Indonesia bisa lolos otomatis ke Piala Asia 2014. Pasalnya, saat ini posisi Indonesia berada di urutan ke dua di bawah Korsel.

Indonesia kalah produktifitas memasukan gol dari Korsel. Korsel punya produktifitas 9-1, sementara Indonesia hanya 6-0 dengan poin sama-sama enam dari dua kali kemenangan.

"Ini sudah tutup buku (kemangan lawan Filipina). Lawan Korsel kita harus menang," ujar Indra Sjafri usai mengalahkan Filipina 2-0, Kamis malam(10/10).

Menurut Indra, dengan permainan yang disuguhkan anak-anak asuhnya, dia optimis Indonesia bisa mengimbangi dan mengalahkan Korea Selatan.

Indra Sjafri Tidak Sangka Filipina Main Bertahan Total
Timnas U-19 berhasil menang saat menghadapi Filipina dengan skor 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis malam(10/10). Kemenangan itu diraih Indonesia dengan susah payah, karena Filipina menerapkan permainan bertahan.

Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri dalam jumpa pers usai pertandingan, mengaku kaget dengan pola permainan yang diterapkan pelatih Filipina. Dia tidak menyangka jika Filipina bakal main dengan bertahan total dari gempuran anak-anak Garuda Jaya, sebutan timnas U-19.

"Tidak menyangka Filipina bermain senegatif itu. Tapi, kita harus bersyukur akhirnya mampu memenangkan pertandingan dengan skor 2-0," kata Indra Sjafri.

Pada pertandingan itu, ketika Timnas U-19 melakukan serangan, maka semua pemain Filipina langsung turun membantu lini belakang. Ada 9 pemain Filipina yang menumpuk di lini pertahanannya.

Untuk membongkar lini belakang Filipina, Indra Sjafri meminta para pemain yang mempunyai kecepatan, seperti Ilham Udin Armaiyn, Muchlis Hadi, Evan Dimas maupun Muhammad Hargianto untuk menekan. Para pemain juga diminta untuk berani melakukan shoting dari luar kotak penalti.

Gol pertama Indonesia akhirnya tercipta dari tendangan bebas Muhammad Hargianto pada menit ke-26. Sementara gol ke dua diciptakan debutan baru timnas U-19 Yabes Roni di menit ke 83. (zamrudtv.com)

0 comments:

Posting Komentar